Usai Anak Jokowi, Kini Giliran Effendi Simbolon Yang Akan Dipanggil Wanhor PDI-P

- Sabtu, 08 Juli 2023 20:37 WIB

Warning: getimagesize(https://cdn.kitakini.news/uploads/images/202307/Effendi_Simbolon.png): Failed to open stream: HTTP request failed! HTTP/1.1 404 Not Found in /home/u808140588/domains/kitakini.news/public_html/amp/detail.php on line 176

Kitakini.news– Setelah sebelumnya Walikota Surakarta Gibran Rakabuming Raka yang dipanggilDewan Kehormatan PDI Perjuangan, kini giliran Effendi Simbolon yang akandipanggil.

Halini disebabkan Effendi Simbolon secara terbuka memberikan sinyal dukungankepada Prabowo Subianto di pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang padaacara Rakernas Marga Simbolon di Hotel Aryaduta Menteng, Jakarta Pusat, Jumat(7/7/2023).

“Akansegera dilakukan pemanggilan terhadap Effendi,” tegas Sekretaris Jenderal(Sekjen) DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto di Jakarta seperti dilansir dariInilah.com, Sabtu (8/7/2023).

MenurutHasto, partainya akan meminta klarifikasi Effendi Simbolon terkaitpernyataannya dan juga ingin mengetahui alasan Effendi mengundang Prabowo dalamacara Rakernas Marga Simbolon tersebut.

Hastomenambahkan, upaya klarifikasi ini penting dilakukan karena seluruh kader harustunduk dan tegak lurus terhadap keputusan Ketua Umum PDI Perjuangan MegawatiSoekarnoputri yang sudah menetapkan Ganjar Pranowo sebagai capres dari partainyapada Pilpres 2024. 

“Karenaitulah Pak Komarudin Watubun selaku Ketua DPP Bidang Kehormatan juga akanmelakukan klarifikasi, karena kami ini kan Partai Demokrasi Indonesia sehinggasemuanya akan dilakukan klarifikasi partai agar disiplin partai ditegakkan,” cetusnya.

Masihkata Hasto, seluruh kader harus menjalankan disiplin atas arah kebijakanpartai. Sehingga jika Megawati sudah memutuskan kebijakan terkait apapuntermasuk Pilpres, maka seluruh kader wajib melaksanakan dan mendukung kebijakantersebut. 

“Kedisiplinanpartai ini sesuatu yang sifatnya mutlak. Karena PDI Perjuangan adalah partaiideologi berdasarkan Pancasila dan keputusan sudah diambil sehingga seluruhnyawajib,” ucap dia.

Sebagaiinformasi, Effendi Simbolon sempat menyampaikan pendapatnya pribadi soal sosokidela calon pemimpin pada 2024. Dia menyebut Indonesia harus dipimpin olehnakhoda yang andal, dan sosok itu ada pada figur Prabowo Subianto. 

“Saya pribadi, secara jujur berharap Indonesia dinakhodai pemimpinyang punya keandalan. Secara jujur dan objektif, saya melihat figur itu ada diPak Prabowo,” ujar Effendi usai mengantar Prabowo yang hadir dalam Rakernas.

Sebelumnya, putra pertamaPresiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka juga pernah dipanggil olehWanhor PDIP atas sambutannya kepada Prabowo di Solo. Sebab saat itu Gibranselaku Wali Kota Surakarta bersama para relawan Jokowi menjamu Prabowo saattiba di Solo.

Bahkan dalam jamuan tersebutpara relawan Jokowi dan Gibran menyatakan dukungannya kepada Prabowo sebagaicapres 2024. 

 

Redaksi

 

 

 


Tag:

Berita Terkait

Politik

Usai Golkar dan PAN, El Adrian Shah Daftar Calon Walikota Medan ke PDIP dan Demokrat

Politik

Bahas Isu Strategis, PDI-P Sumut Terima Kunjungan PKS dan Hanura

Politik

El Adrian Shah dan Rapidin Simbolon Komit Lanjutkan Koalisi di Pilkada 2024

Politik

Fraksi PDIP DPRD Medan Minta Pembahasan Ranperda Lebih Selektif

Politik

PDI Perjuangan Sumut Buka Suara Prihal Foto Jokowi Tak Ada di Ruangan Rakor

Politik

Usai PDIP dan PKS, Edy Rahmayadi Sambangi PKB Sumut Ambil Formulir Pilgub